Senin, 05 November 2007

November kelabu

Setiap datang bulan November aku slalu teringat kejadian 10 tahun silam, kejadian yang aku abadikan lewat coretan tinta di catatan harian. Kalla itu aku masih nyantri(ehm2..uhuk2.. :p), belajar ilmu agama di PP HM Putra Lirboyo Kediri, tepat tgl 27 November 1997 jam 15.00wib ada sebuah musibah angin kencang yang menimpa Lirboyo dan sekitarnya.

Angin kencang entah apa namanya yang jelas menyertai hujan sangat deras mampu memporak porandakan pepohonan disekitar tempat itu, antena2 televisi milik warga juga tak luput dari amukannya. kejadian paling parah adalah robohnya tembok balai desa Lirboyo di sebelah timur PP HM Putra, sedangkan di PP HM Putra sendiri, paling parah menimpa kamar M9-M10, 2kamar dilantai 2 berada diatas kantin, kebetulan adalah kamar yang aku tempati sama teman2 angkatan 95. Atap esbes yang selama 2thn melindungi kami dari panas matahari dan hujan, hilang tanpa bekas diterbangkan oleh angin yang berputar-putar dan mengerikan tersebut. Untungnya kejadian itu tidak menelan korban jiwa, hanya menyisakan trauma diantara beberapa teman yang memang saat itu masih kecil,usia2 SMP kls2.

Ada hal yang menarik yang tak luput dari pengamatanku adalah saksi bisu atas semuanya, yaitu jam dinding milik kamar M9 yang jatuh dari lantai 2 dan mati tepat pada jam 15.00wib. Itulah sekilas cerita tentang November kelabu masa kecilku. Tapi semua pasti ada hikmah terkandung didalamnya, seperti setelah kejadian itu kami(para korban) bisa menempati kamar baru, kamar yang sedianya dipersiapkan untuk penerimaan siswa baru, eh malah kami duluan yang menempatinya he2....

Tidak ada komentar: